Bahan:
Beras 1kg cuci, tiriskan
Cabe gendot 5 bh
Cabe rawit domba 10 bh (cabe rawit yg gendut2)
Daun salam 5 lembar
Daun pisang 1 lembar
Jagung manis 1 kaleng
Teri medan atau ebi (digoreng)
Bawang merah 5 siung
Bawang putih 3 siung
Air 1.5 L
Cara membuat:
Goreng teri. sisihkan
Tumis jagung dg bawang merah & bawang putih. angkat dari kompor, masukan teri, aduk rata sisihkan.
Masukan 1/2 bagian beras ke dalam panci (berdasar tebal) /kastrol.
Lapisi dengan 1/2 bagian tumisan jagung, teri
Tutup lagi dengan sisa beras
Terakhir, sisa tumisan jagung , teri
Beri air
Tutup dengan daun pisang, baru kemudian tutup panci.
Masak dengan api kecil sampai matang
0 komentar:
Posting Komentar