Pages

Ads 468x60px

Labels

Rabu, 06 Maret 2013

JENIS MAKANAN MENCEGAH ASAM URAT


http://obat-alami.sedikitilmu.com/wp-content/uploads/2012/07/gejala-asam-urat.jpg

Penyakit asam urat merupakan akibat dari konsumzi zat purin secara berlebihan. Purin diolah tubuh menjadi asam urat, tapi jika kadar asam urat berlebih, ginjal tidak mampu mengeluarkan sehingga kristal asam urat menumpuk di persendian. Akibatnya sendi terasa nyeri, bengkak dan meradang.
Asam urat yang tinggi juga meningkatkan risiko terkena penyakit diabetes melitus sebesar 20%. Selain itu bisa juga terkena penyakit ginjal. Demi kesehatan, kontrol asam urat Anda dengan diet atau obat.
Serta harus pandai memilah-milah bahan makanan yang bermanfaat  bagi kesehatan.
1. Makanan kaya Vitamin C

Makanan kaya Vitamin C dapat mengurangi asam urat dalam tubuh dan melarutkannya dalam darah dengan mudah. seperti; jambu biji, nenas, dll

2. Ceri

Ceri dapat mengurangi dan mengobati asam urat secara alami. Ceri memiliki sifat anti-inflamasi bernama anthocyanin yang baik untuk mengurangi kadar asam urat dalam tubuh.

3. Produk susu rendah lemak

Produk susu rendah lemak, seperti susu atau yogurt, dapat mengurangi kadar asam urat dalam tubuh.

4. Jeruk nipis

Jeruk nipis dapat melarutkan kristal dan membersihkan tubuh. Untuk membuang racun dari tubuh Anda, Anda dapat menyeduh perasan jeruk nipis dengan air hangat.

5. Cuka sari apel

Tambahkan 3 sdt cuka sari apel ke dalam segelas air dan minum 2-3 kali setiap hari untuk mengobati asam urat.

6. Biji matahari

Kacang pinto kaya akan asam folat yang dapat membantu menurunkan asam urat secara alami. Makanan yang mengandung asam folat, biji bunga matahari, dapat Anda sertakan dalam menu harian Anda.

7. Minum banyak air

Ini adalah salah satu pengobatan sederhana yang dapat Anda lakukan di rumah untuk mengurangi asam urat dalam tubuh. Air dapat mengeluarkan racun dari tubuh, termasuk asam urat.

8. Berries

Buah-buahan segar, terutama stroberi dan blueberry, dapat membantu mengurangi asam urat dan meningkatkan pengobatan asam urat.

Inilah delapan makanan yang baik dikonsumsi untuk mengurangi kadar asam urat dalam tubuh.  SEMOGA INFONYA BERMANFAAT........ :)Selamat mencoba!

0 komentar:

Posting Komentar

 

Sample text

Sample Text